-
Program ini terbatas bagi pelanggan setia dan pelanggan baru Luno yang terdaftar di Indonesia. Pelanggan baru bisa membuat akun Luno melalui aplikasi Luno di Android, iOS, atau melalui website.
-
Pelanggan wajib melakukan transaksi bulanan (beli dan/atau jual) sebesar minimum Rp 100.000.000 melalui fitur Dompet agar bisa berpartisipasi dalam program Luno Prioritas.
-
Semua aset kripto yang tersedia pada fitur Dompet termasuk dalam penghitungan program ini, termasuk fitur bundling dan multibuy.
-
Transaksi yang dihitung adalah transaksi yang tercatat mulai tanggal 1 jam 00.00 WUB (GMT+7) pada bulan tersebut hingga tanggal terakhir bulan tersebut pada jam 23.59 (GMT+7).
-
Transaksi yang dilakukan di Exchange tidak dihitung dalam program ini.
-
Informasi terkait volume transaksi Anda bisa diakses melalui dasbor Prioritas.
-
Cashback untuk Luno Prioritas akan diberikan dalam bentuk Voucher BTC Luno atau Voucher MAP yang akan dikirim ke akun email Luno Anda.
-
Cashback atau hadiah yang Anda terima akan dikirim pada minggu pertama bulan berikutnya.
-
Luno berhak membatalkan atau menangguhkan hadiah Peserta jika terdapat indikasi penipuan atau manipulasi pasar.
-
Syarat dan ketentuan umum berlaku. Kunjungi Syarat Bonus dan Promosi.